1. Tidurlah setelah sholat tarawih
2. Bangun pada awal sepertiga malam, minum air putih 2 gelas (400 cc)
3. Bagi yang belum witir dapat menambah Qiyamul Lail kemudian witir
4. Sebelum makan sahur, minum setengah gelas minuman dengan PH sedikit asam (sari jeruk, anggur, apel, nanas, yoghurt, dsb)
5. Makan sahur dimulai dengan menu daging, ikan, atau telur dilanjutkan dengan nasi, sayur, dan buah.
Ditutup dengan secangkir kopi atau teh.
6. Shubuh - dhuha, Usahakan jangan tidur setelah sholat shubuh. Isikan dengan tilawah Qur'an, dan dapat diselingi dengan olahraga, relaksasi seperti jalan santai di seputar rumah atau kebun.
7. Dhuha - sekitar jam 10 WIB diisi dengan kegiatan afektif (silaturahmi, mencari data ataupun mengevaluasi diri)
8. Jam 10 WIB - Dzuhur diisi dengan pekerjaan yang membutuhkan ketelitian.
Sholat Dzuhur lengkap dengan sunnah rawatib ba’da Dzuhur - Ashar untuk melakukan aktivitas kognitif (pekerjaan yang mengutamakan kecerdasan)
9. Ashar - Maghrib digunakan untuk kegiatan yang memerlukan kebijaksanaan (menegur anak, memperingatkan staf di kantor atau saling menasehati)
10. Pada saat berbuka, awalilah dengan sedikit makanan manis, diikuti dengan air putih lalu sholat maghrib.
11. Usai sholat makan malam dengan mendahulukan daging, ikan, telur, tahu, tempe, baru nasi, sayur, dan buah.
Tutup dengan secangkir teh.
Sabtu,06September
Tips Sehat Lahir Batin Saat Ramadhan
Posted by Bang Medi at 13.10
Labels: Tips Ramadhan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
bacaan
- artikel (2)
- CerPen (7)
- Fiqih (21)
- SainsTek (3)
- Tips Ramadhan (3)
- Tokoh Islam (10)
1 comments:
bagus juga nih postingnya...sangat cocok dengan nuansa Ramadhan kali ini.
saya juga sedikit membahas tentang kesehatan lahir, batin, ruhani di Kesehatan Hakiki : Sehat Sempurna Seimbang Lahir Batin Ruhani semoga bisa memberi tambahan informasi.
Posting Komentar